Berita  

Terkait Proyek Sanitasi Di Majene, LSM Merdeka Mendesak BP2W Surat Audiensi Segera Ditanggapi

 

MAMUJU,Mediacentralnwes.com – LSM Merdeka Manakarra Sulbar mendesak Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BP2W) Sulbar agar segera menanggapi surat permintaan audiensi mereka, terkait pekerjaan proyek sanitasi di Kabupaten Majene tahun 2024.

Ketua LSM Merdeka, Andika Putra mengatakan, pihak BP2W perlu menjelaskan terkait mekanisme dan penganggaran pekerjaan tersebut.

Menurut dia, ada sekira 300 item program sanitasi di Majene yang dikerjakan BP2W Sulbar tahun lalu.

“Kami menilai bahwa keterbukaan informasi mengenai penggunaan anggaran publik merupakan hak masyarakat dan bagian dari prinsip tata kelola pemerintahan yang baik,” kata Andika.

Surat permintaan audiensi LSM Merdeka Manakarra Sulbar sudah dikirim via elektronik kepada PPK BP2W Sulbar, pada 24 Januari 2025.

Untuk itu, Andika meminta kepada pihak balai untuk segera memberikan klarifikasi dan membuka ruang dialog dengan pihaknya.

“Jika dalam waktu dekat tidak ada tanggapan, kami akan mempertimbangkan langkah-langkah lanjutan, termasuk melakukan upaya hukum guna memastikan hak publik terhadap informasi ini dipenuhi,” tegasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *