JAKARTA, Media Central News.com – Menteri Koperasi dan UKM menerima audiensi dari Persatuan Perangkat Desa Indonesia Merah Putih (PPDI MP) yang dipimpin oleh Suyadi beserta jajaran. Diantaranya PPDI Sulteng, Zulkifli, PPID Sulbar Akhmad pertemuan ini membahas tantangan serta peluang dalam pengelolaan ekonomi desa melalui program Koperasi Desa Merah Putih (Kopdes Merah Putih).
Dalam audiensi tersebut, PPDI MP menyatakan kesiapan mereka untuk mendukung serta mewujudkan program Kopdes Merah Putih di berbagai daerah. Program ini diharapkan menjadi solusi dalam memperkuat perekonomian desa dengan berbasis koperasi, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa.

Menteri Koperasi menekankan bahwa tujuan utama dari Kopdes Merah Putih adalah untuk mengatasi kemiskinan ekstrem serta mengoptimalkan potensi ekonomi desa. Dengan strategi yang tepat, koperasi desa ini dapat menjadi motor penggerak dalam mewujudkan swasembada pangan dan memutus rantai kemiskinan di desa-desa.
“Koperasi Desa Merah Putih harus menjadi solusi nyata dalam mengatasi kemiskinan ekstrem dan mengoptimalkan potensi desa. Dengan sistem yang baik, kita bisa mewujudkan swasembada pangan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat desa,” ujar Menteri Koperasi.
Audiensi ini menjadi langkah awal dalam sinergi antara pemerintah dan perangkat desa dalam memperkuat peran koperasi sebagai pilar utama ekonomi pedesaan. (**)
Laporan : KUD