Pemkab Pasangkayu Gelar Sosialisasi Pemeliharaan Jalan Di Bambakoro

PASANGKAYU, Media Central News.com – Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pasangkayu menggelar kegiatan Sosialisasi Optimalisasi Pemeliharaan Jalan pada Minggu, 26 September 2025, di wilayah transmigrasi Bambakoro.

Kegiatan ini dihadiri oleh warga setempat serta perwakilan perusahaan tambang pasir yang beroperasi di Desa Lariang dan Bambakoro.

Kabid Bina Marga Dinas PUPR Pasangkayu, Sunar, menyampaikan bahwa sosialisasi ini merupakan bagian dari implementasi agenda reformasi birokrasi Pemerintah Kabupaten Pasangkayu, khususnya dalam sektor infrastruktur.

“Tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kesadaran pengguna jalan, baik masyarakat maupun pihak perusahaan, agar bersama-sama menjaga dan memelihara kondisi jalan yang ada,” ujar Sunar.

Ia juga menekankan pentingnya memperhitungkan kapasitas jalan terhadap beban angkutan.

“Kami mengimbau agar pengguna jalan memperhatikan volume muatan agar tidak melebihi kapasitas jalan. Jika overkapasitas terus terjadi, maka akan mempercepat kerusakan badan jalan,” tambahnya.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Utama CV. Maju Bersama, H. Suhardi, menyatakan apresiasinya terhadap inisiatif pemerintah.

“Kami sangat mendukung kegiatan ini. Bahkan selama ini, kami telah aktif membantu perbaikan jalan di Desa Lariang. Saat banjir tahun lalu, kami juga turun tangan langsung membangun tanggul Sungai Lariang. Jalan menuju Pantai Tanjung Pisasa pun dibangun oleh perusahaan kami,” ungkap Suhardi.

Dukungan masyarakat juga mengalir. Malik, warga Dusun Kalindu, menyampaikan melalui WhatsApp kepada Media Central News bahwa jalan yang dilalui sehari-hari di Desa Lariang kini dalam kondisi baik.

“Jalan yang kami lalui kini lebih baik dan terpelihara berkat peran serta perusahaan dan masyarakat,” tulisnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan tercipta kolaborasi yang lebih kuat antara pemerintah, masyarakat, dan pihak swasta dalam menjaga infrastruktur jalan demi kelancaran aktivitas ekonomi dan sosial di wilayah tersebut. (**)

Laporan: Abd. Rahman As’ad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *