Pelatihan Wartawan Peduli Inflasi Di Sulbar

MAMUJU, Media Central News.com – Kegiatan pelatihan tersebut, BI Perwakilan Sulbar bekerjasama dengan TPID Provinsi Sulbar dengan menghadirkan narasumber perwakilan Kompas.com, Rully R. Ramli, dan Bidhara Deo dari Kontan.co.id yang dihadiri sejumlah Wartawan di Sulawesi Barat.

Terkait hal tersebut, Kepala Deputi Perwakilan BI Provinsi Sulbar, M. Romdhon membuka kegiatan sekaligus menyampaikan beberapa tujuan pelatihan Wartawan peduli inflasi, khususnya di Sulbar.

Ini untuk menambah kualiatas jurnalisme dengan cara analis mendalam dan menyampaikan berita yang akurat. Dan bagaimana kebijakan yang dilakukan BI bisa diterima masyarakat dengan penyampaian yang mendalam serta dapat mensosialisasikan dan edukasi ke Masyarakat, ucapnya.

Menurut M. Romdhon, Wartawan merupakan salah satu mitra penting Bank Indonesia dalam rangka memberikan informasi kepada Masyarakat.

Olehnya itu, BI menggelar pelatihan ini untuk bagaimana kebijakan yang di lakukan oleh BI dapat diterima di Masyarakat dengan bahasa yang lebih sederhana. Mudah dipahami Masyarakat tapi tetap memberikan analisis yang mendalam.

Melalui kegiatan ini, peran jurnalis dapat mensosialisasikan, mengedukasi, meningkatkan literasi dan pemahaman ekonomi Masyarakat, imbuhnya. (**)

 

Laporan : Abd Rahman As’ad

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *